Minggu, 30 Desember 2012

Apa yang anda lakukan ketika anda sedang merasakan kegelisahan ? apa hal yang anda lakukan efektif atau tidak ?




Yang pertama yang saya lakukan adalah mendekatkan diri pada Allah, shalat, membaca Al-Quran, berdoa itulah hal utama yang akan membuang segala kegelisahan yang ada di hati saya. Setelah itu biasanya saya suka melampiaskan perasaan saya kedalam sebuah tulisan, saya akan merasa lebih nyaman memendam kegelisahan saya sendiri dengan bercerita dengan sebuah kertas dari pada dengan orang lain. Selain itu saya akan melampiaskan perasaan saya untuk makan atau hanya sekedar mengemil. Itulah yang sering saya lakukan dan cara itu lumayan membantu saya untuk melupakan kegelisahan saya, kalau hal diatas yang saya sebutkan belum mampu juga untuk menghilangkan rasa gelisah yang saya rasakan biasanya saya akan pergi bermain seharian, pergi bersama teman dan belanja-belanja, itu ampuh sekali untuk menghilangkan kegelisahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar